KOLAKA, RAKYATSULSEL – PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sulawesi melalui Unit Pelaksana Proyek Sulawesi Tenggara (UPP Sultra) serahkan lima unit Hand Rotary Tractor kepada Kelompok Tani "Mekongga" di Kabupaten Kolaka.
Penyerahan traktor pertanian oleh Assistant Manager Perizinan dan Umum UPP Sultra, Yanuar Habib kepada Syamsul Rijal sebagai ketua kelompok dilakukan secara simbolis pada Sabtu (6/7) di Balai Desa Puuroda, Kecamatan Baula, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara.
Turut dihadiri Camat Wundulako dan Baula serta lurah, Kepala Desa Sabiano, Kepala Desa Towua dan Kepala Desa Puuroda.
Yanuar Habib berharap agar traktor yang diterima dapat dipergunakan dan dirawat dengan baik supaya pengolahan sawah lebih efisien dan efektif sehingga mampu meningkatkan usaha dan pendapatan para petani yang tergabung dalam Kelompok Tani "Mekongga".
“Selain itu, traktor juga dapat dipergunakan atau disewakan kepada kelompok lain yang membutuhkan nantinya uang sewa yang dihasilkan bisa dipergunakan untuk kegiatan usaha kelompok tani,” ujarnya.
Selain itu, Yanuar menambahkan bahwa penyerahan Hand Rotary Tractor ini merupakan bentuk komitmen PLN UIP Sulawesi dalam melaksanakan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) pada setiap kegiatan usahanya.
“Saat ini PLN sedang membangun Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150kV Kolaka – Pomalaa – Pelanggan PT Antam dan GI 150 kV Kolaka Extension, untuk itu PLN senantiasa memberikan kemanfaatan bagi masyarakat yang ada di sekitar lokasi pembangunan melalui program PLN Peduli,” tuturnya.
Dalam sambutannya, Syamsul Rijal selaku Ketua Kelompok Tani "Mekongga" menyampaikan terima kasih kepada PLN UIP Sulawesi atas bantuan traktornya guna meningkatkan usaha pertanian di Kecamatan Wundulako, Baula dan Pomalaa.
“Dengan adanya bantuan traktor dari PLN kami bisa menghemat pengeluaran untuk sewa traktor karena sebelumnya kami harus menyewa traktor untuk mempercepat proses panen padi. Tentu adanya bantuan ini akan sangat membantu meringankan beban pengeluaran kami para petani,” ungkap Syamsul.
Musdar, Camat Wundulako berpesan kepada tamu undangan dan masyarakat untuk selalu mendukung kelancaran pelaksanaan pembangunan yang dilaksanakan oleh PLN UIP Sulawesi agar pembangunan SUTT cepat selesai dan segera memberikan manfaat bagi masyarakat.
“Saya mewakili warga Kecamatan Wundulako dan pemerintah setempat sangat mengapresiasi bantuan TJSL yang diberikan serta kinerja PLN dalam melaksanakan pembangunan proyek infrastruktur ketenagalistrikan, kami senantiasa akan mendukung proses pembangunan SUTT yang sedang dijalankan PLN agar dapat berjalan dengan lancar,” tutupnya.