MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Pasangan bakal calon Bupati Enrekang, Muh Yusuf Ritangnga dan Andi Tenri Liwang La Tinro memiliki peluang untuk mengendarai Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Agustus nanti.
"Kalau di Enrekang kita kemungkinan besar ke pak Yusuf Ritangnga," kata ketua DPW PKS Sulsel, Amri Arsyid kepada Rakyat Sulsel.
Adapun pertimbanganya karena Yusuf Ritangnga memiiki elektabiitas tinggi ketimbang dan bisa menyaingi putra mantan Bupati Enrekang, Muslimin Bando, Mitra Fachruddin rasa 'Incumbent'. "Yusuf bisa menyaingi anaknya pak Muslimin Bando," ujarnya.
Amir juga memiliki alasan tidak ingin ada politik dinasti di Bumi Massenrenpulu. Apalagi PKS dan NasDem yang merupakan partai Yusuf Ritangnga memiliki kedekatan emosional khususnya pada Pilpres 2024 kemarin.
"Komitmennya (Yusuf Ritangnga) untuk membesarkan partai juga cukup besar. Apalagi kita memiliki koalisi keumatan dengan NasDem," jelasnya. (Fahrullah/B)