Komunitas Indo’na Maspul Siap Menangkan AMAN di Pilwali Makassar

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ratusan Warga Enrekang yang bermukim di Makassar dan tergabung dalam Komunitas Indo'na Maspul siap memenangkan pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar nomor urut empat, Amri Arsyid-Abdul Rahman Bando pada Pilwali Makassar 2024.

"Komunitas Indo'na Maspul dihuni oleh ratusan warga keturunan Massenrengpulu dan tersebar di berbagai kecamatan di Kota Makassar," kata Ketua Komunitas Indo'na Maspul, Gatot, Rabu (9/10/2024).

Dia mengatakan komunitas tersebut terbentuk pada tahun 2019 dan selalu terlibat aktif setiap momen pilkada. Ia menilai pasangan Amri-Rahman memiliki visi-misi yang jelas sehingga komunitasnya sepakat untuk mendukung paslon bertagline "Makassar AMAN" itu.

Lanjut dia, komunitas ini terbentuk memang sebagai kelompok yang selalu siap membantu teman-teman ataupun ketika ada momen-momen politik.

"Yang mana kita melihat calonnya itu memiliki kompetensi, memiliki visi dan misi yang bagus maka, Indo'na Maspul menjadi bagian daripada suksesi itu," jelasnya.

Gatot menambahkan, pasangan yang diusul Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu merupakan pasangan komplit karena memiliki pengalaman di bidang pemerintahan maupun bisnis.

Amri Arsyid berlatar belakang sebagai pengusaha, sedangkan Abdul Rahman Bando punya rekam jejak mentereng sebagai birokrat.

  • Bagikan