Polres Tator Gercep Cegah Terjadinya Kebakaran di Sarira

  • Bagikan
Tampak Polsek Makale bersama personil yang gercep ke lokasi dan langsung berkoordinasi dengan pihak PLN untuk mencegah kebakaran.

TANA TORAJA, RAKYATSULSEL - Begitu mendapatkan informasi dari salah satu warga Sarira, personil  Polres Tana Toraja (Tator) Polda Sulsel (Sulawesi Selatan) yakni piket Polres Tator, tim inafis, Satuan Samapta dan Polsek Makale menuju kelokasi gerak cepat (gercep) untuk cegah terjadinya kebakaran. 

Dimana terjadi percikan api di sebuah tiang listrik yang mengakibat korsleting di depan rumah warga di RT Karoka’ Lingkungan Limbu, Kelurahan Sarira Kecamatan Makale Utara Kabupaten Tana Toraja, Selasa, 8 Oktiber 2024, kemarin sore.

Personil langsung berkoordinasi dengan pihak PLN dan Damkar  Tator untuk mencegah hal yang tidak diinginkan.

Menanggapi hal tersebut Kapolres Tator, AKBP Malpa Malacoppo kepada media  mengatakan bahwa tindakan tersebut merupakan wujud kesiapsiagaan jajaran Polres dalam menghadapi setiap permasalahan yang terjadi dimasyarakat.

“Sesuai dengan motto yang kami terapkan di Polres Tana Toraja tanggap, cepat, dan akurat. Polres Tana Toraja akan terus hadir di tengah masyarakat untuk beri layanan keamanan dan beri solusi setiap permasalahan yang terjadi " terang Malpa, Rabu, 9 Oktober 2024.

Terpisah Kapolsek Makale, AKP Yohanis saat ditemui di lokasi menyampaikan himbauan kepada seluruh masyarakat agar selalu waspada dan memastikan kondisi aman di sekitar lingkungan tempat tinggal, untuk mencegah terjadinya kebakaran di masa mendatang.

Ditambahkannya bahwa jajaran personil dituntut untuk selalu siapsiaga dan gercep dalm menghadapi setiap kondisi dan siap untuk selalu berkoordinasi dengan semua pihak baik  pemerintah, masyarakat termasuk dengan pihak PLN. 

Sementara itu, Salmon salah satu warga Karoka mengapresiasi personil Polres yang gercep mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan sehingga warga terhindar dari bencana kebakaran. Padahal sebelumnya warga sempat panik karena muncul percikan api di tiang listrik. (Cherly)

  • Bagikan