Mantan Kapolres Luwu, Brigjen Pol Adex Yudiswan Resmi Jabat Karojakstra Stamarena Polri

  • Bagikan
Mantan Kapolres Luwu, Sulawesi Selatan, Brigjen Pol Adex Yudiswan resmi dipromosikan sebagai Kepala Biro Perencanaan Strategis (Karojakstra) Staf Perencanaan Umum dan Anggaran (Stamarena) Polri.

JAKARTA, RAKYATSULSEL – Mantan Kapolres Luwu, Sulawesi Selatan, Brigjen Pol Adex Yudiswan resmi dipromosikan sebagai Kepala Biro Perencanaan Strategis (Karojakstra) Staf Perencanaan Umum dan Anggaran (Stamarena) Polri.

Pengangkatan tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/688/IV/KEP/2025 yang ditandatangani oleh Asisten SDM Kapolri, Irjen Pol Anwar, pada 13 April 2025.

Nama Adex Yudiswan mulai dikenal luas publik saat menjabat sebagai Kapolres Luwu, khususnya ketika memimpin langsung operasi pencarian dan evakuasi jatuhnya pesawat Aviastar PK-BRM di Pegunungan Latimojong, Kabupaten Luwu.

Proses evakuasi itu menjadi catatan penting dalam kariernya. Berdasarkan laporan seorang warga Kampung Gamaru, Desa Ulusalo, Kecamatan Latimojong, bernama Maryani, Adex bersama warga dan tim gabungan melakukan pencarian di kawasan Buntu Bajaja yang berada pada ketinggian sekitar 2.700 meter di atas permukaan laut.

Perjalanan berat harus mereka tempuh. Dalam kondisi darurat, tim terpaksa minum air sungai tanpa dimasak dan mengandalkan makanan dari tumbuhan hutan. Setelah berjam-jam berjalan, mereka melihat kepulan asap dari tebing yang menandai lokasi jatuhnya pesawat.

“Saat melihat asap dari bibir tebing, rasa lelah langsung hilang,” ungkap Adex dalam wawancara pada Sabtu, 10 Oktober 2015 kala itu.

Sesampainya di lokasi, tim disambut pemandangan memilukan: pesawat terbakar hingga 90 persen. Adex bersama anggotanya bahkan melaksanakan shalat jenazah di lokasi kejadian.

  • Bagikan