PALOPO, RAKSUL– Ketua Umum DPD Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (Iwapi) Sulsel Hj.Ainun Jariah melantik Hj.Hatma Hatta sebagai ketua DPC Iwapi Palopo.
Asisten III dr. H.M. Ishaq Iskandar,M. Kes mewakili WaliKota Palopo mengikuti pelantikan tersebut di Gedung MCH Sabtu,(08/01/2022).
Ketua Panitia Hj.Fatmawati A.Syamsuddin mengatakan, Iwapi Kota Palopo menetapkan ketua terpilih ibu Hj Fatma Hatta masa kepemimpinan 2022-2027.
Dia menguraikan, setiap organisasi pasti akan mengalami regenerasi pengurus. Pihaknya berterimakasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dan mensukseskan kegiatan ini mulai dari muscab hingga pelantikan dan pengukuhan ini.
Ketua Iwapi Sulsel Hj.Ainun Jariah mengajak semua pihak untuk bekerja sama bahu membahu menjalankan organisasi.
“Agar mengedepankan aspek-aspek kehormatan dan etika di atas segala-galanya dan menjaga fakta integritas sebagai landasan utama kita menjalankan roda organisasi ini,” ujarnya.
Ditambahkan, saat ini, semua harus bersama sama bergotong-royong dan mampu menjalankan organisasi secara profesional.
Sambutan Walikota Polopo yang dibacakan Asisten III menguraikan jika Pemerintah Kota Palopo sangat mengapresiasi atas keberadaan Iwapi.
“Apalagi sangat berperan aktif mendongkrak perekonomian nasional,termasuk juga di Kota Palopo,”ucapnya.
Dia juga mengucapkan selamat kepada peserta yang baru saja terpilih.
” Kehadiran Iwapi di setiap wilayah bertujuan untuk memberi dorongan kepada setiap pengusaha perempuan dan berperan aktif membantu diri sendiri, keluarga, masyarakat dan pemerintah,” ujarnya.
Adapun harapan beliau agar dapat melaksanakan program-program Iwapi kedepan, bermanfaat bagi pemerintah, anggota dan masyarakat umum.
“Saya berharap kepada anggota Iwapi Kota Palopo mendorong setiap pelaku usaha kaum wanita untuk melakukan kegiatan usaha dengan memperhatikan kelestariannya,” jelas beliau.
Turut hadir Ketua DPRD Kota Palopo yang juga Ketua Kadin Hj.Nurhaeni,Skp.M.Kes. (*)