MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Dewan pimpinan Daerah (DPD) Hanura Provinsi Sulsel mendapatkan amunisi tambahan. Tiga pengusaha milenial sudah resmi bergabung. Mereka ialah Zulkifli, Adri Iksan, dan Alfian Mustakim, semua berasal dari Kabupaten Luwu Timur.
"Kita mendapatkan kader baru dalam rangka menghapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 nanti. Ada yang berasal dari pengusaha tambang, pengusaha kayu, dan alat berat," beber Ketua DPD Hanura Sulsel, Amsal Sampetondok, Minggu (12/2/2023).
Amsal menilai, bergabung tiga pengusaha ini dapat menambah semangat dan optimismenya untuk mengembalikan kejayaan Hanura, yakni menargetkan meraih 7 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulsel serta minimal seluruh kabupaten kota memperoleh kursi fraksi.
"Ini juga membuktikan bahwa kalimat saya hilang satu tumbuh seribu itu memang betul karena hampir tiap hari ada orang datang ingin masuk Hanura atau mendaftar bacaleg Hanura," tegas Amsal.
Sementara itu, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPD Hanura Sulsel, Amir Anas menyatakan, saat ini hampir semua daerah pemilihan (dapil) sudah penuh dengan bakal calon legislatif (Bacaleg). Meski demikian, pihaknya masih membuka ruang kepada siapa pun.
"Di Hanura, masa kepemimpinan pak Amsal ini patut syukuri karena hampir setiap hari ada orang datang mau mendaftar bacaleg. Kalau partai lain mungkin sibuk mencari bacaleg. Kita sebaliknya," kata Anas.
Termasuk di seluruh DPC 24 kabupaten kota. "Termasuk di empat kabupaten yang tidak memiliki kursi sama sekali pada 2019. Yaitu Gowa, Soppeng, Barru, dan Sidrap. Sekarang kita sangat optimis untuk meraih minimal 1 fraksi," jelasnya. (Fahrullah/B)