MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kapolrestabes Makasaar Kombes Mokhammad Ngajib menggelar pengajian bersama anak Panti Asuhan Mardiah yang beralamat di Jalan Tinumbu Lorong 142, Kota Makassar.
Pengajian tersebut sebagai bentuk pembinaan rohani dan mental kepada personil Polrestabes Makassar, Rabu (10/5) sore.
"Kegiatan itu dilakukan untuk memelihara dan menjaga rohani serta mental personil Polres Garut agar selalu ingat Allah dan selalu berbuat kebaikan," tutur Kombes Ngajib.
Pembinaan rohani pada Polrestabes Makassar yang dilaksanakan berupa doa bersama, shalawatan, pembacaan surat yasin dan pemberian santunan kepada anak yatim.