Berita Duka, Legislator DPR RI dari Fraksi Gerindra, Desmon Junaidi Mahesa Tutup Usia

  • Bagikan

JAKARTA, RAKYATSULSEL - Berita duka datang dari Partai Gerindra. Legislator DPR RI dari Fraksi Gerindra, Desmon Junaidi Mahesa, tutup usia di umur 57 tahun pagi ini, Sabtu (24/6).

Kabar duka ini dibenarkan oleh dua rekan satu partai Desmon, anggota Dewan Pembina Partai Gerindra, Andre Rosiade; dan Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad.

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Telah meninggal dunia, Bapak Desmon Mahesa di RS Mayapada. Pada Sabtu, 24 Juni 2023," tulis Andre dan Dasco dalam pesan yang dikirimkan ke media, Sabtu (24/6).

Rencananya, jenazah Desmon akan dimakamkan di Pemakaman Al Azhar Kerawang. Namun sebelum dikebumikan, jenazahkan akan disemayamkan terlebih dahulu di rumah duka Jl. Saco 1 No.1, RT.1/RW.4, Ragunan, Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

"Semoga Allah memberi alm Husnul Khotimah dan keluarga yang ditinggal mendapat ketawaqalan menghadapinya," tutupnya.

Desmond lahir di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, 12 Desember 1965. Pria yang saat dikecil dipanggil dengan nama Junaidi ini tumbuh besar di sebuah keluarga sederhana. Ayahnya, Muchtar, adalah seorang petani dan buruh kasar; sedangkan ibunya, Sa'diah, adalah pedagang telur.

Meski hidup dalam keterbatasan, namun kerja keras dan semangatnya membuat Desmon bisa meraih gelar sarjana dari Fakultas Hukum di Universitas Lambung Mangkurat (Unlam). Setelah lulus, ia pindah ke pulau Jawa dan memulai kariernya di bidang hukum.

Desmon yang kritis pernah menjadi korban penculikan bersama sejumlah aktivis lain. Setelah bebas ia lalu kembali ke Jakarta dan membuka kantor hukum sendiri.

Pada 1 Oktober 2009, Desmon menjadi anggota DPR di Komisi III dan Badan Anggaran (Banggar) mewakili Kalimantan Timur. Di DPR, sikap kritisnya tak luntur. Salah satunya saat ia mempertanyakan legalitas Jaksa Agung Hendarman Supandji di rapat resmi Komisi III DPR.

  • Bagikan