MAMUJU, RAKYATSULSEL - Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) yang juga Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla melantik Dewan Kehormatan dan Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), masa bakti 2023-2028 di hotel d'Maleo Mamuju, Kamis (21/9).
Ketua Umum Umum PMI Jusuf Kalla menyampaikan, PMI adalah organisasi yang terbesar di dunia, tidak ada kota dunia yang tidak mempunyai Markas PMI.
"Tugas PMI itu adalah selalu membantu orang yang susah tidak ada orang yang senang-senang yang kita bantu, contohnya donor darah, penyaluran air bersih dan sebagainnya,"terang Jusuf Kalla di hadapan para pengurus PMI yang baru saja di lantik.
Ia berharap kepada pengurus yang baru saja di lantik agar terus menjalankan aksi kemanusiaan tampa membeda-bedakan siapapun, semua manusi harus di bantu oleh PMI.
Sementara itu, Ketua PMI Sulbar, Hj Enny Angraeni Anwar menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah Sulbar atas dukungan selama ini.
"Saya ketiga kali di lantik oleh bapak Jusuf Kalla, dan pelantikan ini saya tidak mau kalau bukan bapak Ketua Umum sendiri yang melantik saya," ungkapnya.
Enny berharap dewan pengurus yang telah di lantik dapat menjalankan roda organisasi ini dengan baik.
"Kami mohon doa dan dukungan sehingga kepengurusan baru ini selalu mendapatkan rahmat dari Allah SWT,"pungkasnya. (Sdr)