MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kasus cacar monyet telah menyebar di Indonesia. Per tanggal 10 November 2023 tercatat sebanyak 42 orang terjangkit cacar monyet yang tersebar di wilayah Kota Jakarta, Banten dan Jawa barat. Hal itu diungkapkan oleh Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin.
Untuk di Kota Makassar sendiri, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengatakan hingga saat ini belum menerima laporan kasus resmi terkait cacar monyet di Kota Makassar.
Danny Pomanto mengakui bahwa penyebaran cacar monyet ini sangat cepat di Kota Jakarta. Apalagi, konektivitas antara Kota Makassar dan Kota Jakarta sungguh erat.
"Jadi paling tidak, dengan pengalaman pandemi kemarin kita harus siaga dengan cara monitoringnya harus lebih terbuka lagi," jelas Danny.
Danny Pomanto menegaskan perlunya kewaspadaan masyarakat Kota Makassar terhadap cacar monyet ini.
Maka dari itu sebagai langkah antisipatif untuk memutus mata rantai penyebaran, Danny meminta kesadaran masyarakat untuk melaporkan diri ketika telah merasa mengalami gejala cacar seperti demam dan ruam-ruam.
Danny pun juga meminta peran RT dan RW untuk melakukan kontrol di wilayah masing-masing. "Penderita cacar monyet biasanya mengalami ruam dan demam sebelum bintik-bintik muncul, sulit terdeteksi," ujar Danny. (Shasa/B)