Camat Ujung Pandang Pimpin Rapat Koordinasi Bahas Kualitas Layanan Publik

  • Bagikan
Rapat Koordinasi Rutin yang dipimpin langsung Camat Ujung Pandang, Syahrial Syamsuri dan dihadiri oleh seluruh lurah dari wilayah Kecamatan Ujung Paandang.

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Pemerintah Kecamatan Ujung Pandang menggelar Rapat Koordinasi Rutin yang dipimpin langsung Camat Ujung Pandang, Syahrial Syamsuri dan dihadiri oleh seluruh lurah dari wilayah Kecamatan Ujung Paandang.

Camat Syahrial Syamsuri menyampaikan rapat ini menjadi forum penting dalam mengawal berbagai program pembangunan di tingkat kelurahan. Dalam rapat tersebut, fokus utama adalah evaluasi terhadap performa kelurahan serta program-program yang sedang dijalankan oleh Pemerintah Kota Makassar.

"Harapannya keterlibatan aktif seluruh jajaran untuk mengevaluasi capaian yang telah dicapai dan merencanakan langkah-langkah selanjutnya guna meningkatkan kinerja serta efektivitas program-program tersebut," imbaunya.

Atmosfer rapat terasa sangat produktif karena adanya sinergi dan kolaborasi antara pemerintah kecamatan dan kelurahan dalam merumuskan langkah-langkah pembangunan yang lebih baik.

Diskusi yang terbuka dan konstruktif membuka ruang bagi berbagai ide dan inovasi untuk meningkatkan kualitas layanan publik dan kesejahteraan masyarakat.

Kehadiran seluruh lurah dalam rapat ini menunjukkan komitmen yang kuat dari para pemangku kepentingan dalam memastikan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan di tingkat lokal.

"Dengan adanya rapat koordinasi ini, diharapkan akan terjadi pemantapan strategi dan koordinasi yang lebih baik antara pemerintah kecamatan dan kelurahan dalam mewujudkan visi pembangunan Kota Makassar," tandas Syahrial Syamsuri.

Langkah-langkah yang disepakati dalam rapat ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di tingkat kelurahan, serta mengoptimalkan efisiensi penggunaan sumber daya yang tersedia. (*)

  • Bagikan