MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Selatan telah menetapkan bahwa jadwal kampanye akan berlangsung pada 25 September 2024. Namun, pasangan Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Hati), belum menerima informasi mengenai pembagian zona kampanye.
Ketua Tim Pemenangan Andi Sudirman-Fatmawati, Irjen (Purn) Andi Damisnur, menyampaikan bahwa hingga saat ini mereka belum mendapatkan jadwal kampanye dari KPU. "KPU belum menyerahkan pembagian zonasi," ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa (24/9/2024)
Belum adanya bagian zonasi kampanye, Andi Damisnur mengungkapkan bahwa mereka belum dapat menentukan lokasi untuk memulai kampanye. "Kami belum bisa memutuskan apakah akan memulai dari wilayah Selatan atau wilayah Utara," tambahnya.
Dia menjelaskan bahwa keputusan mengenai tempat kampanye baru bisa diambil setelah ada pembagian jadwal zonasi dari KPU. "Jika sudah ada pembagian, kami akan segera menentukan langkah selanjutnya," ungkapnya.
Mengenai strategi sosialisasi yang akan dilakukan oleh Andi Sudirman dan Fatmawati, Andi Damisnur menekankan bahwa mereka memiliki fleksibilitas.
"Kami bisa saja menggarap wilayah yang berbeda, atau bahkan melakukan sosialisasi di wilayah yang sama secara bersamaan," katanya.
"Kami akan memanfaatkan waktu yang ada untuk mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya," tutupnya.
Sebelumnya Andi Damisnur mengatakan jika 24 Kabupaten/kota yang ada di Sulsel dia akan jangkau. Tapi pastinya ada beberapa daerah yang akan menjadi prioritas.