DPM-PTSP Makassar Gelar Bimtek Pelaporan Kegiatan Penanaman Modal untuk Pelaku Usaha

  • Bagikan
Kepala DPMPTSP Makassar, Helmy Budiman saat ditemui pada kegiatan Bimtek Pelaku Usaha dalam Penyusunan LKPM, di Hotel Aston Makassar, Rabu (2/10).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu ( DPM-PTSP) Kota Makassar menggelar Bimbingan teknis (Bimtek) Pelaku Usaha dalam Penyusunan Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM).

Bimtek ini berlangsung selama sepekan mulai tanggal 2 - 8 Oktober di Hotel Aston Makassar. Kegiatan ini diikuti sebanyak 100 peserta yang terdiri dari pelaku usaha, pebisnis dan UMKM.

Kepala DPMPTSP Makassar, Helmy Budiman, menegaskan pentingnya pelaporan LKPM yang tepat waktu bagi pelaku usaha. 

Sebab, lanjut Helmy, LKPM sangat diperlukan untuk menilai potensi investasi di suatu daerah.

" Dukungan penuh dari DPM-PTSP Kota Makassar adalah untuk mendorong pelaku usaha agar dapat melakukan pelaporan dengan baik,” ujar Helmy. 

Helmy berharap melalui bimtek ini realisasi dan prospek usaha di Kota Makassar dapat terdata secara akurat.

 "Data ini sangat bermanfaat untuk mengetahui bagaimana proses perusahaan di daerah dan perputarannya,” jelas Helmy. 

Dalam Rencana Pembangunan Daerah (RPD) Kota Makassar, target realisasi investasi ditetapkan mencapai Rp 6,5 triliun.

 Untuk mencapai target ini, kata Helmy, DPM-PTSP Makassar mendorong pelaku usaha agar secara aktif melaporkan LKPM mereka.

Di mana, LKPM merupakan indikator untuk melihat pertumbuhan ekonomi, potensi investasi, dan kemudahan berinvestasi. 

" Kita harus akui, pelaku usaha kita masih lemah dalam melaporkan LKPM. Dengan adanya kegiatan yang disupport oleh BKPM melalui dana DAK ini, kami berharap bisa meningkatkan kesadaran pelaku usaha dalam melaporkan LKPM,” pungkas Helmy. (Shasa/B)

  • Bagikan