MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kapal Pesiar MS Scenic Eclipse II yang membawa turis asing bersandar di Pelabuhan Soekarno Hatta, Makassar.
Para turis tersebut turun dari kapal pesiar untuk melakukan kunjungan wisata di beberapa wilayah Kota Makassar dan sekitarnya sebelum melanjutkan perjalanan ke negara selanjutnya.
Sebelum keluar dari wilayah Indonesia, seluruh dokumen perjalanan mereka, yang berupa paspor, harus melalui proses pemeriksaan terlebih dahulu oleh pihak Imigrasi. Untuk itu, Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar mendatangi kapal pesiar tersebut untuk melakukan pemeriksaan.
Pemeriksaan ini dipimpin oleh Bapak R. Dedy Chairil Zain, Kepala Bidang Tempat Pemeriksaan Imigrasi pada Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar. Para petugas memeriksa kelengkapan dokumen perjalanan yang dimiliki oleh para wisatawan asing, baik penumpang maupun kru kapal. Terdapat pula beberapa warga negara Indonesia yang bekerja sebagai kru kapal, yang juga turut diperiksa dokumennya.
Selain melakukan pemeriksaan dokumen, para petugas juga menyempatkan diri untuk berkeliling ke beberapa bagian kapal dan memeriksa kapal tersebut, dengan didampingi oleh kru kapal MS Scenic.
Selanjutnya, kapal pesiar MS Scenic Eclipse II tersebut akan melanjutkan perjalanan keluar dari wilayah Indonesia menuju Filipina. (*)