Boyong Jajaran ke Kalimantan Utara, Bupati Wajo Tindak Lanjuti Peluang Kerja Sama

  • Bagikan
Rombongan Pemkab Wajo di HUT ke-10 Kaltara

TANJUNG SELOR, RAKYATSULSEL - Bupati Wajo, Amran Mahmud, berkunjung ke Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Selasa (25/10/2022). Penjajakan kerja sama jadi salah satu agenda orang nomor satu di Bumi Lamaddukelleng itu di provinsi ke-34 Indonesia ini.

Amran datang memenuhi undangan Gubernur Kaltara, Zainal Arifin Paliwang, pada peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-10 Provinsi Kaltara yang digelar di Tanjung Selor hari ini. Kehadiran Amran juga merupakan kunjungan balasan setelah kedatangan Gubernur Kaltara di Wajo, beberapa waktu lalu.

Amran mengaku, selain memenuhi undangan Gubernur Kaltara, dirinya akan melakukan penjajakan kerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara.

"Waktu Pak Gubernur berkunjung ke Wajo beberapa waktu lalu, kami tawarkan dan membuka diri bekerja sama dengan Bapak Gubernur Kaltara dalam berbagai sektor. Pendidikan, usaha, perekonomian, dan sektor lainnya yang bisa saling memajukan daerah masing-masing," kata Amran.

Amran pada kunjungan memboyong jajaran kepala perangkat daerah lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo, yakni Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Wajo, Faisal, serta Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar), Dahniar Gaffar.

Selain itu, Amran turut didampingi Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Sitti Maryam, dan Rektor Institut Agama Islam (ISI) As'adiyah Sengkang, A.G. Muhammad Yunus Pasanreseng.

Selain Amran bersama rombongan, tampak hadir juga Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian, bersama jajaran; Bupati Bone, Andi Baso Fashar M. Padjalangi; serta beberapa tamu kehormatan dan undangan lainnya yang telah mengikuti ramah-tamah, Senin (24/10) malam.

  • Bagikan