PALOPO, RAKYATSULSEL - Wali Kota Palopo Judas Amir bersama Ketua TP PKK Kota Palopo Utia Sari Judas mengikuti Gebyar Aksi Bergizi untuk Sulsel lebih sehat, diikuti secara virtual di Gedung Outdoor Saokotae, Jumat (18/11).
Kadis Kesehatan Sulsel Rosmini Pandin menyampaikan kegiatan dilaksanakan sebagai wujud komitmen bersama lintas program dan lintas sektor dalam pencegahan penurunan stunting dan penurunan angka kematian ibu dan bayi di Sulsel melalui pencegahan anemia.
"Kegiatan ini diikuti para bupati dan walikota 24 kabupaten /kota se Sulawesi Selatan, dan kegiatan ini juga akan dilakukan penandatanganan buku pedoman strategi komunikasi perubahan perilaku dalam percepatan penurunan stunting di Sulsel," jelas Rosmini Pandin.
Terpisah, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan, segala sesuatu harus mengukurnya pada tupoksi masing-masing dalam penanganan stunting asupan gizi harus terukur.
"Kepada seluruh TP PKK kabupaten dan kota untuk memperhatikan asupan gizi anak di wilayah masing-masing. Marilah kita selalu memberikan edukasi kepada ibu dan juga sampaikan data yang sudah ada juga harus kongkrit data kita harus memiliki data yang akurat tentang stunting," kata Andi Sudirman Sulaiman.
Selain Walikota Palopo turut dihadiri Kepala Bappeda Kota Palopo Raodatul Jannah, Kadis Kesehatan Kota Palopo Taufiq, Camat Wara Barat Beni Sumbung, serta para guru dan siswa perwakilan setiap sekolah. (*)