Resep Sambal Goreng Krecek, Menu Sahur di Bulan Ramadan

  • Bagikan
Sambal Goreng Krecek

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Masakan sambal goreng krecek menjadi menu yang direkomendasikan untuk dicoba saat sahur nanti bersama keluarga.

Krecek merupakan kulit sapi yang dikeringkan dan dapat diolah dengan berbagai masakan seperti kerupuk ataupun sambal.

Bahan krecek terbuat dari kulit sapi yang dipotong kecil kecil dan di goreng sehingga menjadi kerupuk kulit. Setelah menjadi kerupuk kulit kemudian dicampurkan pada masakan tertentu, bisa bersama tahu atau tempe atau oncom.

Sambal goreng krecek ini sangat sedap dan enak jika disatukan dengan nasi putih. Ketika disantap rasa gurih dan manis akan jadi cita rasa krecek.

Maka dari itu tidak ada salahnya untuk menyiap resep dan cara buat sambal goreng krecek yang dilansir dari Instagram masak tv.

Bahan Sambal Goreng Krecek

  • 150 gram kerupuk kulit sapi
  • 1 batang serai
  • 2 lembar daun salam
  • 1 lembar daun jeruk
  • 12 buah cabai rawit merah
  • 50 gram kacang tolo (rebus)
  • 200 ml kaldu sapi
  • 100 ml santan kental
  • 3 sdm minyak goreng
  • 25 gram gula merah
  • Garam
  • Gula
  • Lada

Bumbu Halus Sambal Goreng Krecek

  • 3 buah cabai merah besar
  • 12 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 cm jahe
  • 2 cm lengkuas
  • 2 butir kemiri

Cara Membuat Sambal Goreng Krecek

1. Rebus cabai merah besar.

2. Haluskan cabe merah besar yang sudah direbus, bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, kemiri, dan sedikit air.

3. Panaskan minyak, masukkan serai, daun salam, daun jeruk lalu aduk.

4. Masukkan cabai rawit dan bumbu yang dihaluskan masak hingga matang.

5. Tambahkan kacang polong, kaldu sapi lalu aduk rata.

6. Tambahkan gula merah, garam, gula pasir dan lada kemudian aduk rata.

7. Masukkan santan dan kerupuk kulit masak hingga kerupuknya lembek.

(FIN)

  • Bagikan