Tim Pemenangan Anies-Cak Imin dan Prabowo-Gibran di Sulsel Diumumkan Pekan Ini

  • Bagikan
Calon Presiden Indonesia 2024

MAKASSAR, RAKYATSULSEL -  Tim Pemenangan Daerah (TPD) Capres dan Cawapres pasangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar serta pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming, hingga saat ini belum terbentuk di Sulsel.

Bahkan pasca pendaftaran sejak tanggal 19-25 Oktober lalu, hanya Tim Pemenangan pasangan Ganjar - Mahfud yang sudah dibentuk di Sulsel. Pasangan Ganjar - Mahfud ini diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).

Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni'matullah mengatakan, bahwa pembentukan Tim Pemenangan Nasional (TPN) Prabowo-Gibran sementara berjalan. Sementara di Sulsel langkah awal para pengurus partai koalisi baru akan melakukan pertemuan pekan ini, untuk membicarakan teknis penentuan Ketua TPD.

"Baru akan dibahas terkait siapa yang cocok untuk Ketua tim Prabowo-Girang di Sulsel. Untuk sekarang bagi kami partai koalisi, mungkin minggu (pekan ini) akan diadakan pertemuan untuk membicarakan," jelasnya, saat ditemui di DPRD Sulsel, Jumat (3/11/2023).

Pasangan Prabowo-Gibran ini diusung Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Golongan Karya (Golkar), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora), Partai Garda Republik Indonesia (Garuda), Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Terkait soal siapa yang dianggap layak menjadi ketua TPD Prabowo-Gibran di Sulsel, Ni'matullah hanya mengatakan, menyerahkan sepenuhnya kepada partai Gerindra sebagai tim pemenangan di Sulsel.

"Yang mungkin opsi pertama orang Gerindra. Nanti mereka yang sebaiknya mengkomandoi TPD di Sulsel," jelas Wakil Ketua DPRD Sulsel itu.

  • Bagikan