Milad Muhammadiyah ke 111, Erna Rasyid Taufan Salurkan Kado Bagi Lansia Dhuafa Hingga Anak Yatim

  • Bagikan

PAREPARE, RAKYATSULSEL - Siapa sangka, Lazismu Kota Parepare di bawah kepemimpinan Erna Rasyid Taufan, terus menghadirkan gerakan nyata dalam hal kemanusiaan dan kemasyarakatan.

Sebagai kado milad Muhammadiyah ke 111, Ketua Lazismu Kota Parepare ini turun langsung menyalurkan bantuan paket sembako yang dinamakan kado lansia, Sabtu (18/11/2023).

Kepedulian Muhammadiyah kepada kaum dhuafa dan anak Yatim menjadi landasan awal pendiriannya yang berlandaskan pada Qs. Almaun.

Erna Rasyid Taufan yang juga Pembina Majelis Anak Sholeh (MAS) ini, mengatakan, dalam Milad Muhammadiyah ke 111 Tahun ini, kembali melakukan penyaluran berupa paket sembako yang didedikasikan kepada 111 calon penerima, baik lansia maupun yatim dan kaum dhuafa.

"aksi sosial yang dilakukan ini merupakan bentuk kepedulian lazismu kepada para lansia untuk meringankan beban untuk mencukupi kehidupannya, " ucap Erna.

Ia berharap dengan usia Muhammadiyah yang berusia 111 tahun, semoga terus memberi untuk negeri dengan harapan besar semoga spirit peduli dan mengayomi kepada kaum dhufa dan anak yatim terus terpelihara.

Sementara itu, nenek suri salah satu penerima bantuan kado Lansia mengaku bersyukur dan bahagia atas pemberian bantuan yang diberikan.

"Alhamdulillah dapat rejeki dinhari Milad Muhammadiyah. bantuan ini sangat membantu untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bersama cucu saya," ucapnya. (Yanti)

  • Bagikan