Bachtiar Adnan Kusuma Diundang Pembicara di Lutim

  • Bagikan

LUTIM, RAKYAT SULSEL- Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Lutim) mengundang penulis Bachtiar Adnan Kusuma (BAK) sebagai pembicara.

BAK akan berbicara dua tema dan selama dua hari. Mulai hari Rabu, 6 Maret untuk berbicara tentang Transformasi Literasi dan Efek Ekonomi dan pada Kamis, 7 Maret 2024 kembali mengurai tema Mencetak Generasi Aktif Literasi dari Bunda Literasi Lutim.

"Saya menjejak makna di Bumi Batara Guru, tepatnya ibukota Malili, Kabupaten Lutim, sekitar 565 kilometer dari Makassar. Artinya, saya menempuh perjalanan darat pergi dan pulang sekira 1.112 kilometer,"ujarnya.

Ia menambahkan jika dirinya
pertama menapak kaki di bumi Sungai Matano, Soroako pada 2011 lalu.

Saat itu, ia merampungkan buku biografi Wakil Bupati Lutim, Saldy Mansyur dan Andi Hatta Marakarma.

"Saya mengucapkan terimakasih kepada Bapak Bupati Lutim, Sekda, Bunda Literasi Kabupaten Lutim, Tim Penggerak PKK Lutim dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan," ucapnya.

Seperti diketahui, Lutim dijuluki Bumi Batara Guru karena konon kisahnya, daerah ini merupakan tempat pertama kalinya Batara Guru (dewa langit) diturunkan sehingga daerah ini kaya akan sumber daya alam. (Hms)

  • Bagikan