Pemkot Makassar Bersama Bulog Makassar  Salurkan Bantuan Cadangan Pangan Nasional Tahap II 2024

  • Bagikan
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Ketua TP PKK Kota Makassar Indira Yusuf Ismail dan Kepala Bulog Makassar pada penyaluran bantuan cadangan pangan tahap II tahun 2024, di Tribun Karebosi, Jumat (14/6).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Pemerintah Kota Makassar bersama Bulog Makassar kembali menyalurkan bantuan cadangan pangan pemerintah pusat tahap II tahun 2024 kepada 45.904 keluarga penerima manfaat (KPM) di Kota Makassar. 

Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, bersama Kepala Cabang Bulog Makassar Kamila Hasmin Marinta, di Tribun Karebosi, Jalan Ahmad Yani Makassar, Jumat (14/6).

Para penerima manfaat akan mendapatkan bantuan beras sebanyak 10 kilogram untuk bulan April, Mei dan Juni.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Makassar, Alamsyah menjelaskan penerima bantuan ini telah tervalidasi dalam program Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) Kota Makassar.

“Sebanyak 456,4 ton beras akan disalurkan oleh Bulog Makassar dan Pemerintah Kota Makassar untuk tiga bulan,” ujar Alamsyah.

Sementara itu, Kepala Cabang Bulog Makassar, Kamila Hasmin Marinta, menyampaikan pihaknya telah menyiapkan 459,4 ton beras untuk penyaluran cadangan pangan tahap II ini.

Ia juga mengatakan, program bantuan cadangan pangan dari Pemerintah pusat ini akan berlanjut hingga tahap III, dengan alokasi untuk bulan Juli, Agustus, dan September 2024. 

"Kita berdoa bersama agar program ini bisa terealisasi sehingga masyarakat tetap nyaman dan dapat memenuhi kebutuhan pokok tanpa kekhawatiran kekurangan atau kelangkaan stok di lapangan," pungkas Kamila. (Shasa/B)

  • Bagikan