Komitmen Wujudkan Program Dekarbonisasi di Makassar, Danny Pomanto Kunjungi Nippon Koei Jepang

  • Bagikan
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto saat melakukan kunjungan ke Kantor Pusat Nippon Koei di Tokyo Jepang, Senin (27/1/2025).

JEPANG, RAKYATSULSEL - Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto ingin memberikan legacy terbaik di sisa akhir masa jabatannya. Salah satunya dengan menjadikan Makassar sebagai kota rendah karbon melalui program dekarbonisasi. 

Guna mempercepat realisasi program dekarbonisasi di Kota Makassar, Danny Pomanto mendapat kehormatan melakukan kunjungan ke Kantor Pusat Nippon Koei di Tokyo Jepang, Senin (27/1/2025).

Dalam kunjungan tersebut, Danny Pomanto disambut oleh Norihiko Inoue Regional Officer (East Asia, Southeast Asia, Oceania), Regional Strategy Office. Tetsuya Saito, Manager, International Environment Department (Team Leader of City to City Collaboration Program).

Keita Hirayanagi, Transportation Planning & Management Department (Member of City to City Collaboration Program), serta tim Nippon Koei lainnya.

Danny Pomanto mengatakan kunjungan tersebut merupakan tindaklanjut program city to city collaboration yang fokus pada program Smart City, digitalisasi, dan dekarbonisasi.

"Jadi kami saling berbagi informasi terkait program smart city di Makassar, co'mo, dan program green building," kata Danny Pomanto.

Dalam kunjungan tersebut, ia banyak menerima informasi tentang teknis pembangunan perkotaan, rencana kerja sama city to city, serta proyek smart city yang telah dijalankan Nippon Koei.

Termasuk menyampaikan alasan kenapa ia menyebut bahwa Smart City di Makassar berbeda. Sebab, mengintegrasikan antara high touch dan high tech melalui program Sombere and Smart City.

  • Bagikan