SOPPENG, RAKYATSULSEL - Kanwil Kemenkumham Sulsel lakukan Pembinaan Desa/Kelurahan Sadar Hukum dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Soppeng yang di gelar 12 -13 September 2023.
TIM Kanwil KemenkumHAM Sulsel setibanya di Soppeng disambut oleh Assisten Satu Pemerintah Kabupaten Soppeng Andi Makkaraka.
Ia mengatakan bahwa saat ini di Kabupaten Soppeng baru satu Desa yang berhasil mendapatkan penghargaan Anubhawa Sasana Desa yang merupakan Penghargaan dari Kementerian Hukum dan HAM sebagai Desa Sadar Hukum.
“Kami, sesuai dengan arahan Bapak Bupati mendorong bagaimana penghargaan tersebut dapat meningkat di Tahun 2024 mendatang, hal ini sangat menjadi prioritas di Kabupaten Soppeng, sehingga dengan adanya pembinaan dari Kanwil KemenkumHAM Sulsel ini sangat membantu kami untuk proses tersebut," ujar Andi Makkaraka
Penyuluh Hukum Ahli Madya, Puguh Wiyono yang memimpin Tim mengatakan bahwa Pembinaan Desa/Kelurahan Sadar Hukum di Kabupaten Soppeng sudah dua kali dilaksanakan di Tahun 2023, Pembinaan Desa/ Kelurahan Sadar Hukum ini menjadi salah satu prioritas Bidang Hukum Kanwil KemenkumHAM Sulsel.
"Kabupaten Soppeng menjadi salah satu priotitas kami, karena ada delapan Desa/ Kelurahan yang sudah mendapatkan SK Bupati, sehingga fokus kami adalah membina kedelapan Desa/ Kelurahan Tersebut untuk mendapatkan penghargaan Anubhawa Sasana Desa sebagai Desa Sadar Hukum," jelas Puguh Wiyono yang ditugaskan oleh Kakanwil Liberti Sitinjak memimpin Tim Kanwil Sulsel.
Dalam Pembinaan ini, Kepala Bagian Hukum Pemda Soppeng, Musriadi menekankan bahwa Pemerintah Kabupaten Soppeng sangat menyadari betapa pentingnya program pembinaan desa / kelompok desa sadar hukum ini.