HUT Sulsel ke-354: Fraksi PDIP Harap DPRD-Pemprov Optimalkan Kolaborasi

  • Bagikan
Fraksi PDIP Sulsel foto bersama setelah mengikuti rapat paripurna HUT Sulsel ke--354. Suryadi/RakyatSulsel

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Sulawesi Selatan memperingati Hari Ulang Tahunnya (HUT) ke-354 pada Kamis, (19/10/2023). Sejumlah harapan disampaikan agar daerah ini lebih baik kedepan. Termasuk dari Fraksi PDI Perjuangan.

Ketua Fraksi PDI Perjuangan, Andi Ansyari Mangkona berharap Sulawesi Selatan semakin aman. Apalagi tengah memasuki tahun politik.

"Kami berharap dapat berjalan dengan baik. Tidak ada gesekan tetap aman," ujar Ansyari kepada awak media seusai menghadiri rapat paripurna HUT Sulsel ke-354, Kamis (19/10/2023).

Bagi PDI Perjuangan, selain target legislatif , Pilpres pun siap dimenangkan untuk pasangan capres dan cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD di daerah ini.

Sedangkan Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan Sulawesi Selatan Rahmat Muhayyang ada beberapa hal yang menjadi perhatian. Yaitu tingkat kemiskinan perlu diturunkan, stunting, dan kesehatan.

"Ini juga yang menjadi perhatian Pak Pj Gubernur Bahtiar Baharuddin," tuturnya.

Lanjut anggota Komisi B bidang Perekonomian DPRD Sulsel itu menambahkan, pihaknya juga mendukung program budidaya pisang yang dicanangkan oleh Pj Gubernur. Pasalnya, dapat menekan laju inflasi.

Sedangkan anggota Fraksi PDI Perjuangan Sulawesi Selatan yang juga Sekretaris PDIP Perjuangan Sulawesi Selatan Rudy Pieter Goni (RPG) berharap rakyat Sulsel lebih baik lagi dari segala sektor. Apalagi momennya tahun politik.

"Saya berharap era baru 354 semakin baik untuk rakyat Sulsel," katanya.

Sedangkan anggota Fraksi PDI Perjuangan Sulsel lainnya Esra Lamban berharap hubungan Pj Gubernur dan DPRS tetap harmonis. Supaya terjalin sinergitas dalam mengawal kebijakan dan program pemerintah. (Suryadi/B)

  • Bagikan