Belum Tentukan Dukungan di Pilpres, Partai Buruh Dengarkan Aspirasi Kader

  • Bagikan
Ketua EXCO Partai Buruh Sulsel, Akhmad Rianto

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Dari 18 Partai Politik (Parpol) peserta Pemilu sampai saat ini Partai Buruh belum menentukan arah dukungan kepada kandidat pasangan calon presiden 2024 mendatang.

Sementara partai non parlemen lain saat ini sudah menentukan arah dukungan. Seperti Hanura bersama Perindo memberikan dukungan kepada pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD.

Sementara Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Bulan Bintang, Garuda dan Gelora memberikan dukungan kepada pasangan Prabowo Subianto- Gibran Rakabuming Raka.  Adapun partai Ummat menyatu ke koalisi perubahan Anies Rasyid Baswedan-Muhaimin Iskandar.

Ketua EXCO Partai Buruh Sulsel, Akhmad Rianto mengatakan, jika dalam penjajakan partai buruh ada beberapa tahapan dalam menentukan dukungan.

"Mulai dari Rakernas, rapat EXCO Daerah dan saat ini kami sementara kita poling internal," kata  Akhmad Rianto saat dikonfirmasi harian Rakyat Sulsel, Rabu (08/11).

Dalam polling daerah tersebut akan berlangsung di 24 Kabupaten/kota. Namun hanya mengambil sampel di beberapa Kabupaten/kota saja.

"Ini sementara berproses. Hasilnya nanti kami akan sampaikan ke EXCO pusat," jelasnya. (Fahrullah/B)

  • Bagikan