Bersama Wabup dan Forkopimda, Bupati Wajo Buka Sosialisasi Desk Pemilu dan Pilkada Serentak 2024

  • Bagikan
Sosialisasi dan Koordinasi Desk Pemilu dan Pilkada Serentak tahun 2024, yang digelar di Ruang Pola Kantor Bupati, Jumat  (10/10/2023).

"Tim Desk ini juga bertugas melakukan pemantauan, menginventarisasi permasalahan, memberikan saran dan solusi permasalahan di 1.146 TPS tersebar di 14 Kecamatan dan 190 Kel/Desa Jumlah wajib Pilih 293.077 jiwa," sebutnya.

Jika terdapat indikasi permasalahan, lanjutnya, segera ditindak lanjuti agar tidak menghambat proses pelaksanaan pada hari yang telah ditentukan.

Amran Mahmud juga  mengungkapkan, pelaksanaan Pemilu yang akan dilaksakan pada Tanggal 14 Februari 2024 dimana pada tanggal tersebut masuk musim hujan. 

"Saya harapkan bagi petugas KPPS Tingkat kecamatan sampai ketingkat Desa/Kelurahan supaya mengamankan kotak suara, kartu suara dan perlengkapan lainnya dan memastikan bahwa kelengkapan pemilu tidak terkena hujan dan ditempatkan ditempat yang aman dan terhindar dari hujan dan kerusakan lainnya," tegasnya 

Ketua DPD PAN Wajo ini juga berharap, kegiatan tersebut dapat menjadi wadah penyamaan persepsi bagi seluruh elemen dan pihak terkait, yang mengemban tugas, sehingga dapat membantu mengawal pelaksanaan persiapan Pemilu dan Pilkada serentak di Kabupaten Wajo dengan baik.

"Hal ini kita lakukan untuk menghindari perbedaan implementasi aturan pengawasan dan penanganan pelanggaran yang menjadi tanggungjawab pada masing-masing pihak terkait," pungkasnya.

Hadir dalam Sosialisasi tersebut, Wakil Bupati Wajo, Amran, Forkopimda, Kepala OPD, Ketua KPU Wajo, Ketua Bawaslu Wajo bersama jajaran, TNI, Polri serta undangan lainnya. (*)

  • Bagikan