Bersama Wabup dan Forkopimda, Bupati Wajo Buka Sosialisasi Desk Pemilu dan Pilkada Serentak 2024

  • Bagikan
Sosialisasi dan Koordinasi Desk Pemilu dan Pilkada Serentak tahun 2024, yang digelar di Ruang Pola Kantor Bupati, Jumat  (10/10/2023).

WAJO, RAKYATSULSEL - Pemerintah Kabupaten Wajo telah membentuk Tim Dukungan Elemen Satuan Kerja (Desk) Pemilu dan Pilkada Serentak tahun 2024. Pembentukan Desk ini pun disosialisasikan kepada seluruh Stakeholder yang terkait.

Bupati Wajo, Amran Mahmud membuka Sosialisasi dan Koordinasi Desk Pemilu dan Pilkada Serentak tahun 2024  ini yang digelar di Ruang Pola Kantor Bupati, Jumat  (10/10/2023).

Amran Mahmud menjelaskan  bahwa Desk Pemilu dan Pilkada ini dibentuk untuk mendukung satuan kerja dalam pelaksanaan Pemilu dan Pilkada serentak agar berlangsung secara aman, adil dan lancar.

"Tugas Tim DESK Pemilu dan Pilkada adalah mendukung dan melaksanakan pemantauan, menginventarisir permasalahan, memberikan penyelesaian permasalahan pelaksanaan pilkada kepada penyelenggara pilkada baik itu KPU maupun Panwaslu Kabupaten Wajo serta menyampaikan laporan ke Tim Desk Pilkada Provinsi Sulawesi Selatan dan Kementrian Dalam Negeri," ucap Amran Mahmud.

Ketua PMI Wajo ini menuturkan bahwa Pelaksanaan Pemilu dan Pilkada serentak yang telah semakin dekat. Sehingga diharapkan hal-hal yang berkaitan dengan segala aspek pelaksanan Pemilu dan Pilkada serentak dapat dipastikan kesiapannya. 

"Hal ini menjadi penting, guna meminimalir hambatan yang terjadi menjelang Pemilu dan Pilkada serentak berlangsung," jelasnya.

Untuk itu, Kata Ketua DMI Wajo ini, fokus dari rapat koordinasi ini adalah mengantisipasi berbagai permasalahan dan hambatan yang berpotensi menghambat jalannya Pemilihan Umum nantinya. Disamping itu, Saya juga menekankan agar seluruh ASN, TNI, POLRI serta penyelenggaran pemilu menjaga netralitasnya selama Pemilu.

  • Bagikan