8 Tahun Tak Diperhatikan, RMS Bersama NasDem Sidrap Benahi Saluran Irigasi di Kecamatan Watang Sidenreng

  • Bagikan
Alat berat tengah melakukan pengerukan saluran irigasi di Kecamatan Watang Sidenreng Kabupaten Sidrap.

SIDRAP, RAKYATSULSEL - Terkait adanya keluhan petani yang ada di Kecamatan Watang Sidenreng Kabupaten Sidrap beberapa hari yang lalu, adanya saluran irigasi yang butuh perbaikan (pengerukan).

Mendengar hal itu Ketua DPD Partai Nasdem Sidrap, Samsumarlin langsung bergerak dan meninjau lokasi tersebut bersama sejumlah petani yang berada di wilayah saluran irigasi tersebut.

Usai meninjau lokasi saluran irigasi Ketua DPD Partai Nasdem Sidrap Samsumarlin langsung bergerak cepat berkordinasi dengan Ketua DPW partai Nasdem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappesessu (RMS).

"Alhamdulillah berkat dukungan bapak Rusdi Masse, Mobil ekskavator langsung dikerahkan untuk melakukan pengarukan saluran irigasi yang mengaliri sawah beberapa desa di Kecamatan Watang Sidenreng," ucap Samsumarlin, Rabu (03/01).

Saluran irigasi ini, lanjutnya, sudah sekitar delapan tahun tidak pernah diperbaiki atau dilakukan pengerukan. Sehingga saat RMS sebagai wakil rakyat mendengar adanya persoalan tersebut, langsung memerintahkan timnya dan NasDem Sidrap untuk menurunkan alat berat melakukan pengerukan.

"Bersama warga dan para petani pun ikut bekerja sama melakukan pengerukan saluran irigasi agar dapat mengairi sawah mereka. Bahkan secara sukarela mengumpulkan dana untuk pembelian solar agar mobil ekskavator yang dikerahkan RMS tersebut bisa beroperasi," ujarnya.

Samsumarlin pun tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih mewakili warga di dua Kabupaten yaitu Sidrap dan Kabupaten Wajo.

"Saluran irigasi ini masuk wilayah perbatasan (Sidrap-Wajo), terima kasih buat RMS karena berkat dukungan beliau akhirnya saluran irigasi dapat dikerja," pungkasnya. (Ridwan)

  • Bagikan