Pilkada, Partai Ummat Dipastikan Jadi Penonton

  • Bagikan
Logo Partai Ummat

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Partai Ummat dipastikan akan menjadi penonton di 23 Kabupaten/kota pada pemilihan Kepala daerah (Pilkada) serentak November 2024, setelah gagal meraih kursi. Partai Ummat hanya meraih 1 kursi dan itu hanya di Kabupaten Jeneponto.

"Total kursi Partai Ummat di Sulsel cuma satu, hanya di Jeneponto. Karena tidak ada yang sampai 2 kursi hanya Jeneponto dapil 5," kata Sekretaris DPW Ummat Sulsel, Emmy Yunitha.

Satu kader Partai Ummat yang duduk itu bernama Amdy Safri Kr Daming. Sekretaris DPD Ummat Jeneponto itu meraih total 2.063 suara.

Menatap Pilkada 2024, Partai Ummat juga ingin terlibat. Namun mereka ingin melihat peluang kandidat yang punya potensi menang lebih besar.

"Pilkada itu kalau sudah ada komunikasi, meski satu kursi cukup menentukan beberapa kandidat. Contoh misalnya Nasdem 7 kursi, kurang 1 kursi. Koalisi PAN dengan Hanura kurang 1 kursi," ujar Emmy.

Dia melanjutkan, pihaknya sementara berkomunikasi antar partai. Emmy mengaku Partai Ummat mempertimbangkan mana yang terbaik untuk partai ke depan.

Adapun di 23 daerah lain, Partai Ummat memberi sinyal untuk tidak membuka pendaftaran, karena hanya memiliki satu kursi di Jeneponto.

"Kalau untuk daerah lain karena kita tidak ada kursi, kita ikut koalisi non parlemen. Jadi tidak membuka pendaftaran daerah lain kecuali Jeneponto karena kita tidak ada kursi," jelasnya. (Fahrullah/B)


  • Bagikan