Jelang Lebaran, Harga Telur Terpantau Turun

  • Bagikan
Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin memantau harga kebutuhan di Pasar Terong-Makassar, Senin (8/4/2024).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL- Jelang lebaran harga bahan pokok penyumbang inflasi month to month periode Maret 2024 terpantau stabil di Pasar Terong, Makassar, Senin (8/4/2024).

Penjabat (Pj) Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin menyampaikan, untuk beberapa harga yang menjadi penyumbang inflasi tersebut saat ini terpantau aman.

Kata dia, Pasar terong menjadi lokasi pemantauan harga kebutuhan jelang lebaran, sebab pasar terong merupakan salah satu indikator harga kebutuhan di Sulsel.

“Pasar terong merupakan indikator harga pasar di Sulsel, relatif harga sebenarnya stabil memang ada sedikit kenaikan harga,” ujarnya, Senin (8/4/2024).

Ia menuturkan, untuk harga kebutuhan penyumbang inflasi seperti, telur, cabai, dan daging ayam relatif terkendali dan pasokannya tersedia.

“Cabai merah besar itu dan cabai keriting stabil, dan yang paling penting adalah semuanya ada,” ungkapnya.

Per hari ini, Senin (8/4/2024) harga telur Rp 46 ribu per rak, harga cabai rawit Rp 40 ribu per kilo, cabai keriting Rp 25 ribu per kilo, cabai merah besar Rp 25 ribu per kilo, dan daging ayam Rp 44 per kilo.

Bahtiar menuturkan, untuk harga daging sapi juga masih terpantau aman saat ini dengan kisaran harga Rp120 ribu per kilogram.

Sebelumnya Pj Sekda Sulsel, Andi Muhammad Arsjad menyampaikan pihak Pemprov Sulsel sebelumnya telah melakukan rapat koordinasi lintas sektor untuk memastikan ketersediaan bahan pangan menuju hari besar keagamaan.

Kata dia, pemantauan ketersediaan kebutuhan masyarakat juga menjadi perhatian.

“Kita pantau juga ketersediaan harga bagi masyarakat,” ucapnya.

Ia melanjutkan, persiapan pengawalan lebaran pada semua lini itu bertujuan untuk menciptakan suasana aman dan nyaman menuju hari besar keagamaan.

Diketahui, Badan Pusat Statistik Sulsel merilis besaran inflasi secara Mounth- to- mounth (m-to-m) di Sulsel sebesar 0,52 persen per (1/4/2024).

Sebanyak lima Komoditas menjadi penyumbang utama pada inflasi m-to-m, yaitu telur ayam ras sebesar 0,09 persen, Daging Ayam Ras, 0,09 persen, beras 0,09 persen, emas perhiasan 0,04 persen dan, cabai 0,02 persen.

Harga Telur pekan sebelumnya tembus di Rp 60 ribu per rak. (Abu/B)

  • Bagikan