MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Bakal calon Bupati Soppeng, Suwardi Haseng berupaya ‘membegal’ Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dari Andi Mapparemma sebagai kendaraan politiknya untuk bertarung pada pemilihan bupati November nanti.
Suwardi Haseng menjelaskan bahwa PDIP sedang melakukan penjaringan calon, sehingga ia ingin bersama partai berlambang Banteng moncong putih tersebut.
"Saya memanfaatkan momen ini. Apalagi saya menghargai teman-teman di PDIP yang selama ini saya temani di DPRD Sulsel. Dengan mendaftar di PDIP, ada harapan untuk diusung," ujar Suwardi Haseng usai mengikuti uji kelayakan di kantor DPD PDI Perjuangan Sulsel, Jl Gunung Bawakaraeng Makassar, Rabu (12/6/2024).
Diketahui, PDIP memiliki kader potensial, yakni Andi Mapparemma, yang juga anggota DPRD Sulsel. Saat uji kelayakan, Suwardi mengungkapkan bahwa dia tidak mendapat tawaran untuk berpaket dengan wakil ketua DPRD Soppeng tersebut. "Tidak ada tawaran berpaket," ucapnya.
Majunya Andi Mapparemma sebagai kandidat calon Bupati Soppeng tidak banyak dikomentari oleh Suwardi Haseng. Ia menyebut bahwa tim panelis uji kelayakan tidak mempertanyakan pasangan calon.
"Yang jelas, ada survei tersendiri dari internal PDIP, dan tidak ada juga arahan untuk menggandeng kader tertentu," lanjutnya.
Terkait dirinya yang mungkin berpasangan dengan kader Demokrat, Selle KS Dalle, Suwardi mengatakan bahwa situasinya masih dinamis.
"Saat ini belum ada rekomendasi dari partai berlambang mercy tersebut. Komunikasi dengan para kandidat memang ada," jelasnya. (Fahrullah/B)