Andi Sudirman: Kami Telah Meletakkan Fondasi yang Sangat Kuat untuk Sulsel
MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Pilgub Sulsel 2024 sudah di depan mata. 10 partai politik telah berkomitmen dan tegak lurus memenangkan Pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Hati) di Pilgub Sulsel 2024.
Partai tersebut diantaranya, Golkar, Gerindra, Demokrat, PAN, NasDem, Hanura, PKS, PSI, Partai Gelora, dan Partai Perindo.
Andi Sudirman menyebut bahwa selama lebih dari dua tahun menjabat Gubernur Sulsel, dirinya tidak pernah mengungkap secara terbuka niat untuk maju kembali atau sebaliknya. Dia lebih memilih untuk mendengarkan aspirasi masyarakat sebelum mengambil keputusan.
"Saya menunggu bagaimana respons dan keinginan masyarakat Sulsel. Berbagai survei menunjukkan mayoritas masyarakat menginginkan kami untuk melanjutkan pembangunan di Sulsel yang sudah ada," katanya di Hotel Claro Makassar, Kamis (29/8/2024).
Pria kelahiran Bone 25 September 1983 itu juga menceritakan pengalamannya berkeliling Sulsel untuk melihat dan mendengar secara langsung respons masyarakat terhadap pembangunan yang telah dilakukan selama masa jabatannya.
Dia menyebutkan bahwa dari ujung Kabupaten Kepulauan Selayar hingga Luwu Timur dan Toraja, serta daerah Bosowasi, Ajatappareng, dan wilayah selatan, mayoritas masyarakat memberikan apresiasi positif terhadap hasil kerja pemerintahannya.
Sejak menjabat sebagai Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman menjadikan infrastruktur sebagai prioritas utama. Data dari Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Sulsel mencatat, sepanjang 1.500 kilometer jalan provinsi telah mengalami peningkatan kemantapan.