Resmi Ditetapkan sebagai Wali Kota Terpilih, Munafri Arifuddin: Kita Akan Bekerja Bersama-sama

  • Bagikan
Munafri Arifuddin

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar secara resmi menetapkan Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham (Appi-Aliyah) sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih untuk periode 2025-2030.

Pasangan dengan tagline MULIA ini ditetapkan sebagai pemimpin baru Kota Makassar dalam rapat pleno terbuka KPU Makassar yang digelar di Hotel Four Points pada Kamis (6/2/2025) malam.

Dalam sambutannya, Munafri Arifuddin menyampaikan rasa syukur atas amanah yang diberikan kepada dirinya dan Aliyah Mustika Ilham. Ia mengungkapkan bahwa penantian panjangnya akhirnya membuahkan hasil setelah beberapa kali mengikuti kontestasi Pilkada.

"Saya ingin menyampaikan bahwa MAP (berisi Surat Keputusan KPU) ini yang saya kejar selama tiga kali. Alhamdulillah, kini MAP itu ada di tangan saya," ujar Appi yang disambut tawa hadirin.

Ia pun mengenang perjuangannya dalam Pilkada Makassar. Setelah gagal dalam Pilwali Makassar 2018, ia kembali maju pada Pilwali Makassar 2020, namun kembali gagal melawan kotak kosong. Meski demikian, ia menegaskan bahwa kegagalan tersebut tidak membuatnya menyerah.

"Perjalanan saya ini panjang. Saya mungkin satu-satunya orang yang kalah dari kotak kosong di Pilwali Makassar. Itu menjadi catatan sejarah. Namun, saya tidak berdiam diri. Saya mencoba lagi di 2020, dan lagi-lagi kalah," kenang Appi.

  • Bagikan