Emak-emak di Gowa Tertipu Arisan Online, Rugi Miliaran Rupiah

  • Bagikan
Korban Penipuan Arisan Online Melapor di Polisi

GOWA, RAKYATSULSEL - Emak-emak warga Desa Jipang, Kecamatan Bontonompo ramai-ramai mendatangi Polsek Bontonompo. Mereka melaporkan kasus penipuan arisan online dengan total kerugian milliaran rupiah.

Sebanyak tujuh orang Emak-emak mendatangi Polsek Bontonompo. Salah satu korban Investasi Bodong Kurmala Sari mengungkapkan dirinya tertipu dengan nama arisan online tapi berubah menjadi Investasi Amanah.

"Awalnya arisan online tapi lama-lama berubahmi Investasi Amanah, barupi ada grup-grup (WhatsApp)," kata Kurmala Sari, saat ditemui wartawan, Selasa (10/5).

Arisan online yang diketahuinya emak-emak tersebut adalah arisan yang dijual. Di mana setiap kali menyetor uang akan otomatis kembali dalam jangka waktu sehari ataupun seminggu kemudian.

"Misalkan ini, tujuh ratus ribu dikasi masuk, kembaliki satu juta, setiap hari begitu, setiap hari ada masuk Lead, terus tanggalnya juga berbeda-beda," ungkapnya.

  • Bagikan