Menurutnya, Musda KNPI Takalar harusnya menjadi sentrum percontohan oleh organisasi kepemudaan. Terutama haluan dan legal standing sebuah organisasi. KNPI bukan organisasi sempalan yang tidak memiliki dasar bertindak.
“Kita semua harusnya menyadari bahwa KNPI adalah komite yang menghimpun segala eksponen, kelompok organisasi agar bergerak secara kolektif kolegial bukan bergerak secara koletif kolonial,” tukasnya.
Kata dia, pengurus DPD 2 KNPI Takalar tidak perlu bertele-tela dalam bersikap untuk menunaikan Musda KNPI dalam waktu dekat ini. Cukup mengikuti dan mempedomani jalur konstitusi bukan jalur kepentingan. (Supahrin Tiro)