Hadiri Sertijab dan Raker Pengurus Hambastem 2023-2025, Begini Pesan Judas Amir

  • Bagikan
Walikota Palopo, Drs. H.M. Judas Amir, MH, menghadiri acara Serah Terima Jabatan dan Rapat Kerja Pengurus Pusat Himpunan Mahasiswa Basse Sangtempe (HAMBASTEM) Periode 2023 - 2025 di Auditorium Saokotae, Kamis, 07 September 2023.

PALOPO, RAKYATSULSEL - Walikota Palopo, Drs. H.M. Judas Amir, MH, menghadiri acara Serah Terima Jabatan dan Rapat Kerja Pengurus Pusat Himpunan Mahasiswa Basse Sangtempe (HAMBASTEM) Periode 2023 - 2025 di Auditorium Saokotae, Kamis, 07 September 2023.

Kegiatan ini mengangkat tema "Reforma Kepemimpinan menuju HAMBASTEM yang Progresif serta Berkebudayaan".

"Selamat kepada pengurus HAMBASTEM yang baru saja dilantik. Tentunya amanah ini tidak semudah membalikkan telapak tangan, oleh karenanya kita harus mempunyai rasa memiliki dan bertanggung jawab terhadap organisasi. Terima kasih kepada Bapak Walikota Palopo karena telah memfasilitasi sekretariat HAMBASTEM selama 5 tahun. dan semoga sekretariat yang berstatus pinjam-pakai akan diperpanjang kontraknya," ungkap Ketua DPRD Luwu, Rusli Sunali, S.Pd.

Dirinya juga berpesan kepada pengurus Hambastem, agar kiranya untuk tetap menjaga silaturahmi sebagai organisasi dan tak kalah pentingnya untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia. 

"Jangan ragu untuk berprestasi pada ilmu apapun yang kita dapatkan dalam organisasi. Semoga Hambastem ini bermanfaat untuk kita semua," pungkas Rusli Sunali.

Sementara Wali Kota Palopo, Judas Amir menyampaikan, bahwa banyak orang yang ingin belajar untuk berorganisasi, namun tidak semua dapat memanfaatkan kesempatan itu. Oleh karena, dirinya berpesan kepada seluruh pengurus Hambastem agar memanfaatkan organisasinya untuk mendapatkan ilmu berorganisasi. 

"Jangan takut untuk bertanya dan selalu berbuat baik," harap Judas Amir.

Dirinya pun menyampaikan bahwa Pemkot Palopo telah menyelesaikan perpanjangan kontrak untuk sekretariat Hambastem pinjam-pakai selama 5 tahun kedepan. "Semoga ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya," harap Walikota Palopo

Adapun penandatanganan kontrak sekretariat pinjam-pakai antara Pemerintah Kota Palopo bersama Pengurus Himpunan Mahasiswa Basse Sangtempe yang ditandatangani langsung oleh bapak Walikota Palopo. 

Turut Hadir Ketua DPRD Kabupaten Luwu, Kabag Organisasi Setda Kota Palopo, Kabag Hukum Setda Kota Palopo, Camat Bastem Utara Kab. Luwu, Para Ketua Cabang Basse Sangtempe, serta tamu undangan. (*)

  • Bagikan