Ciptakan Model DEDEn-PjBL dalam Menstimulasi Kreativitas Anak, Sadaruddin Dosen FKIPS UIM Al Gazali Raih Doktor di UNM

  • Bagikan

Badruddin Kaddas, M.Ag., Ph.D yang turut hadir dalam promosi tersebut menyatakan salut dan bangga kepada promefendus yang telah berhasil memertahankan disertasinya dan telah dipresentasikan dengan baik serta telah menghasilkan luaran yang sangat fenomenal.

Dirinya berharap agar riset ini di manfaatkan untuk perbaikan mutu dan kualitas pendidikan di Sulawesi Selatan khususnya di Kota Makassar serta terus dikembangkan dimasa depan dan berharap 3 tahun yang akan datang dapat memeroleh guru besar.

Dr. Mulyadi, M.Pd yang turut hadir dalam promosi tersebut mengatakan bahwa beliau sangat bahagia atas capaian yang telah diperoleh bapak Dr. Sadaruddin, M.Pd.

"Capaian ini merupakan salah satu bentuk nyata realisasi implementasi rencana strategis (Renstra) yang diinternalisasikan dalam Rencana Operasional (RENOP) untuk mencapai target 90% dosen FKIP UIM berkualifikasi doktor pada tahun 2025. Selain itu, capaian ini diharapkan dapat memacu semangat teman-teman dosen FKIPS yang sementara lanjut studi S,3 untuk segera menyelesaikan studi dan berharap juga capaian ini dapat memacu ketercapaian akreditasi unggul baik prodi PG PAUD maupun universitas," ungkapnya.

Turut hadir dalam promosi Doktor tersebut Wakil Dekan I FKIPS Supriadi, S.Pd., M.Pd, Wakil Dekan II FKIPS Rahmawati, S.Si.S.Pd., M.Si, Anggota Senat FKIPS Sri Hastati, S.E., M.Pd, Sekertaris LPPM Ince Prabu Setiawan B, S.Pd., M.Pd, Ketua Prodi PGSD Erwin Nurdiansyah, Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Jusmaniar. N, S.Pd., M.Pd, Ketua Prodi PG-PAUD Nasaruddin R, S.Pd., M.Pd, Ketua Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Erniati, S.Pd., M.Pd, Ketua Prodi Pendidikan Teknologi Informasi Kamal, S.Pd., M.Pd, Ketua Prodi Sastra Inggris Andi Syamsu Rijar, S.S., M.Hum, para dosen dan staf lingkup FKIPS UIM Al Gazali. (*)

  • Bagikan