Partai Politik Tenang, Tim Capres di Sulsel Bakal Kawal Suara di 7.326 TPS Dianggap Rawan

  • Bagikan
Ilustrasi Tim Pemenangan Capres

Asri menegaskan bahwa TPD AMIN melihat potensi terjadinya kecurangan Pemilu di tingkat TPS. Oleh karena itu, tugas utama mereka adalah memastikan suara pasangan capres-cawapres koalisi Perubahan tetap terhitung hingga ke KPU.

"Kami ingin memastikan suara tidak berubah dari TPS hingga di KPU, dan mencegah penyalahgunaan kewenangan penyelenggara di TPS," katanya.

Di sisi lain, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, Andi Damisnur, mengakui bahwa kerawanan di TPS adalah hal umum pada setiap Pemilu.

Meskipun Bawaslu Sulsel menyebut ada 7.326 TPS yang rawan, Damisnur menyatakan bahwa semua TPS memiliki potensi sengketa Pemilu.

"Semua TPS memiliki kerawanan, tidak hanya 7 ribu lebih. Namun, kami telah mengantisipasinya dengan menempatkan personel keamanan di setiap TPS," jelasnya.

Damisnur menekankan bahwa peran TNI-Polri dalam Pemilu sangat penting untuk mencegah konflik di TPS.

"Mereka netral dan merupakan salah satu pilar penting dalam meminimalisir kerawanan Pemilu, termasuk tindak kecurangan," ujarnya.

TKD Prabowo-Gibran telah menyiapkan dua saksi di setiap TPS, dengan total 52.714 saksi.

  • Bagikan