Pimpin Apel Pagi, Kasat Narkoba Polres Takalar Gaungkan Kampung Tangguh Bebas Narkoba

  • Bagikan
Kasat Narkoba Polres Takalar, AKP Andi Aldiansyah saat memimpin apel pagi, di Mako Polres Takalar, Jumat (26/4).

TAKALAR, RAKYATSULSEL - Kapolres Takalar, AKBP Gotam Hidayat melalui Kasat Narkoba, AKP Andi Aldiansyah kembali mengingatkan tugas anggota Polri adalah sebagai pemelihara Kamtibmas, melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, serta menjadi penegak hukum.

Hal itu disampaikan Andi Aldiansyah saat memimpin apel pagi di Mako Polres Takalar, Jumat 26 April 2024.

Andi Aldiansyah meminta kepada personil Polres Takalar khususnya Polisi RW dan Babinkamtibmas untuk menggaungkan dan mensosialisasikan di semua Desa dan Kelurahan kampung tangguh bebas dari maraknya peredaran narkoba.

Kedepan sambung Andi Aldiansyah pihaknya akan berkolaborasi dengan Kasat Bimmas dalam pelaksanaan kampung tangguh bebas dari narkoba.

“Kami akan membuat program kampung tangguh bebas dari narkoba disetiap Desa dan Kelurahan. Semoga Pemerintah Daerah Kabupaten Takalar mendukung program tersebut,” kata Andi Aldiansyah.

Meski baru menjabat Kasat Narkoba Polres Takalar, Andi Aldiansyah kembali mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk menjaga putra-putrinya agar terhindar dari yang namanya narkoba.

“Tabe’ bapak/ibu mari kita semua menjaga putra-putri ta atau keluarga terdekatta dari bahaya narkoba. Karena narkoba ini adalah musuh negara dan musuh kita bersama,” pungkas Andi Aldiansyah. (Adhy)

  • Bagikan