Gunakan Passapu Hadiri Rakernis Baharkam Polri 2024, Kapolri Tampil Bak Bangsawan Makassar

  • Bagikan
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, saat menghadiri pembukaan Rakernis Baharkam Polri 2024, di Hotel Four Points by Sheraton, Rabu (5/6/2024).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo tampil bak bangsawan Makassar saat menghadiri pembukaan Rakernis Baharkam Polri 2024, di Hotel Four Points by Sheraton, Jalan Andi Djemma, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Rabu (5/6/2024).

Orang nomor satu di jajaran Polri itu terlihat hadir dengan lilitan kain tutup kepala pakaian adat suku Makassar yang lebih dikenal Passapu atau Patonro, dan dipadukan dengan seragam dinas Polri.

Jendral Pol Listyo Sigit hadir didampingi Kabarhakam Polri Komjen Mohammad Fadil Imran dan Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi. Kedua putra asli Sulsel itu juga tampil berkarisma menggunakan Songko Recca, simbol jati diri cendekiawan Bugis.

Saat berjalan masuk ruangan kegiatan rakernis, bak Raja, Jenderal Pol Listyo Sigit juga terlihat dipayungi khas kerajaan Sulsel dan disambut tari Paduppa. Tarian selamat datang atau menggambarkan bahwa orang Bugis sedang kedatangan tamu penting.

Diketahui, selain menghadiri kegiatan rakernis, Jenderal Listyo Sigit juga dianugerahi gelar karaeng di sela-sela acara ini.

Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Komisaris Besar Didik Supranoto menyebut dari informasi yang diperoleh, agenda Kapolri di Kota Makassar hanya menghadiri kegiatan Rakernis Baharkam Polri 2024. Setelah itu, Listyo akan segera kembali ke Jakarta.

"Agendanya hanya pembukaan, setelah itu kembali lagi ke Jakarta," ujar Didik. (Isak/B)

  • Bagikan