Pendaftar Calon Komisioner KPU Sulsel Membeludak, Sudah Capai 428 Orang

  • Bagikan
TIMSEL CALON KOMISIONER KPU SULSEL. Tampak para tim seleksi calon komisioner KPU Sulsel saat mengikuti pembekalan di Jakarta, belum lama ini. (Suryadi/RakyatSulsel)

MAKASSAR, RAKYATSULSEL.CO - Tim Seleksi membuka pendaftaran sebagai calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Selatan mulai 10-21 Februari 2023. Namun, dalam tiga hari, jumlah pendaftar langsung membeludak dan telah mencapai 428 orang.

"Jumlah pendaftar sangat banyak," kata Ketua Tim Seleksi KPU Sulsel, Nur Fadhilah Mappaselleng, Minggu (12/2/2023).

Akademikus dari Fakultas Hukum Universitas Muslim Indonesia itu mengatakan pendaftar atau peminat jadi anggota KPU Sulsel akan terus bertambah. Apalagi link pendaftaran lewat SIAKBA buka 24 jam. Lanjut dia, biasanya, calon pendaftar baru mengunggah berkas pada malam hari.

"Hanya tiga hari banyak pendaftar. Mereka masih proses upload berkas-berkas untuk disempurnakan," ujar dia.

Dia menambahkan, animo masyarakat ingin menjadi komisioner KPU sangat luar biasa. Termasuk perempuan, apalagi yang mengharuskan kuora sekitar 30 persen.

Sampai pukul 20.00 Wita, malam ini, jumlah pendaftar perempuan telah mencapai 215 orang. Adapun pelamar laki-laki sebanyak 213 orang. Total sementara pelamar sebanyak 428 orang.

Sebelumnya saat penyampaian pendaftaran, Nur Fadhilah menegaskan, dalam proses seleksi ini Timsel akan menelusuri rekam jejak digital bagi bakal calon karena sedari awal harus dicegah. Mengenai adanya bakal calon hingga menjadi calon dan belakangan terindikasi melanggar maka ada mekanismenya.

"Kami mengikut tahapan, jika ada kemudian terindikasi sesuai tanggapan masyarakat, termasuk dari media dalam sesi seleksi ini tentu kami langsung merespons dan mempertimbangkannya," kata dia.

Anggota Timsel lainnya Aminuddin Syam menambahkan untuk pendaftar bakal calon minimal 70 orang pendaftar dan akan disaring menjadi 28 orang, selanjutnya ditetapkan 14 orang calon anggota KPU Sulsel kemudian diserahkan ke KPU RI.

"Kami perlakukan sama semua pendaftar, baik yang lama maupun yang baru. Tentu integritas menjadi komitmen kami dan menjunjung tinggi dalam proses seleksi ini," katanya menegaskan.

Dari jadwal tahapan seleksi dimulai pengumuman pendaftaran 10-16 Februari, masa pendaftaran 10-21 Februari, penelitian administrasi 10-28 Februari, perpanjangan pendaftaran 21-27 Februari 2023.

Selanjutnya, penetapan hasil seleksi Administrasi (Pleno) 1 Maret 2023. Pengumuman hasil seleksi administrasi 2 Maret, seleksi tertulis 8 Maret, psikotes 9-10 Maret, penetapan hasil tes tertulis dan psikotes (Pleno) 13 Maret.

Dilanjutkan, pengumuman hasil tes tertulis dan psikotes 14 Maret, tanggapan masyarakat 14-19 Maret, tes kesehatan 16-17 Maret, tes wawancara 20-21 Maret, penetapan tes kesehatan dan wawancara 22 Maret, pengumuman hasil tes kesehatan dan Wawancara 24 Maret 2023. Dan penyampaian 14 nama calon anggota KPU Sulsel ke KPU RI. (Suryadi/B)

  • Bagikan