Hadapi Pemilu 2024, Kapolrestabes Makassar Periksa Kesiapan Personel

  • Bagikan
Kapolrestabes Makassar mengecek peralatan anggotanya. (Isak/A)

Untuk jumlah kendaraan yang disiagakan dalam pengamanan nantinya yakni, sepeda motor 200 unit, mobil AWC 3 unit, ABC 4 unit, termasuk beberapa sepeda. Ngajib mengatakan, sepeda itu nantinya akan digunakan personil kepolisian dalam pengamanan kegiatan seperti car free day di wilayah Center Point of Indonesia (CPI) Makassar.

Sementara, untuk personil, ada beberapa tim disiagakan. Utamanya dalam mengantisipasi gangguan seperti tawuran dan perang kelompok.

"Jadi ada beberapa bentuk tim, dari Patmor, Tim Penikam memang kita khususkan untuk menangani permasalahan tawuran yang ada di Kota Makassar. Kemudian juga ada Dalmas Awal, Dalmas Lanjut, ada Patko dan Okid," bebernya.

Salah satu yang jadi atensi kepolisian adalah masalah gangguan Kamtibmas, seperti tawuran, unjuk rasa, juga perang kelompok. Begitu juga dengan pengamanan setiap tahapan pemilu disebut harus dipastikan aman.

"Yang jadi atensi tentunya yang mengganggu situasi Kamtibmas diantaranya terkait dengan tawuran dan kemudian kegiatan unjuk rasa. Antisipasi kriminalitas 3C dan juga antisipasi untuk kejahatan jalanan termasuk balap liar, itu kita antisipasi. Kedepannya tentunya kesiapannya adalah menjelang pelaksanaan pemilu. Di mana ada tahapan-tahapannya, tahap kampanye, kemudian tahap pemilihnya, coblos pencoblosannya. Nah itu kita siapkan dari awal sampai sekarang," kuncinya. (Isak Pasabuan/B)

  • Bagikan