Owner Tepi Sawah Mulai Dekati Masyarakat

  • Bagikan
Ferdhy Asdana

WAJO, RAKYATSULSEL - Salah satu bakal calon legislatif (bacaleg) Kabupaten Wajo, Muhammad Ferdhy Asdana memulai melakukan silaturahmi ke daerah pemilihan (dapil), Senin (15/5/2023).

Pemilik Rumah Makan Tepi Sawah yang terletak di Kabupaten Sidrap itu berkunjung ke rumah warga sekaligus meminta restu terhadap dirinya yang saat ini tengah bersiap untuk bersaing pada pemilihan legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

"Kita lakukan kunjungan keluarga, meminta restu, dan respon mereka begitu luar biasa," ungkap Ferdhy Asdana pemilik Tagline Ana’ Mudana Wajo ini.

Menurut Ferdhy, sekarang sudah waktunya pemuda terlibat dalam politik dan menjadi penentu kebijakan di kabupaten Wajo. Apaagi, kata dia, jumlah pemilih milenial ini begitu luar biasa. "Namun sebagai anak muda tentu harus meminta restu kepada orang-orang tua agar tetap menasihati anak muda," ungkap politisi berusia 30 ini.

Sementara itu, salah satu tokoh masyarakat di Desa Gilireng, La Intang memberi restu dan mendukung kepada Ferdhy Asdana untuk ikut bertarung di Pemilu Legislatif Wajo 2024

"Ferdhy ini cucu saya, saya masih ada hubungan darah dengan kakeknya, banyak kebaikan yang kakeknya lakukan kepada saya semasa hidupnya. Oleh karena itu Ferdhy harus dapat suara di Gilireng. Saya hanya pesankan untuk tetap berpegang dengan kebenaran dan berpihak kepada masyarakat jika di percaya duduk di DPRD Wajo," jelas La Intang. (Suryadi/A)

  • Bagikan