Modus Arisan Bodong, Wanita Asal Makassar Ditipu Ratusan Juta

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Wanita asal Makassar bernama Michel melapor ke Direktorat reserse Kriminal Umum (Ditkrimum) Polda Sulsel, Selasa (11/1). Ia mengadukan seorang warga asal Blitar, Jawa Timur terkait dugaan penipuan dan penggelapan.

Kuasa Hukum korban, Arie Dunais mengatakan, kliennya mengalami kerugian ratusan juta akibat dari penipuan yang berkedok arisan bodong itu. Bahkan dari pendalamannya, terduga pelaku yang belum disebutkan namanya itu telah menipu banyak orang.

“Tadi kami melakukan pengaduan di Polda sulsel dalam hal diduga terjadinya arisan bodong. Nah arisan bodong ini memakan korban kurang lebih 6 orang, yang dimana total nilai kerugiannya itu sampai Rp533 juta,” kata Arie–sapaan akrabnya saat ditemui di Pengadilan Negeri (PN) Makassar.

Arie menerangkan, dugaan penipuan dengan modus arisan bodong ini bermula saat korban bertemu dengan terduga pelaku di Jawa Timur tepatnya di Kabupaten Blitar.

“Lalu korban ditawarkan sejumlah arisan yang dimana nilainya itu sampai 100 juta. Katanya banyak peminatnya, saat itu korban pun tertarik dan melakukan pembayaran,” sebutnya.

Namun seiring waktu, usai korban memberikan uang pada terduga pelaku. Tepatnya di bulan yang seharunya korban sudah mendapat untung atas uang yang disetor tak kunjung ada, sehingga korban merasa ditipu.

“Harusnya di bulan itu, klien saya mendapat keuntungan, tapi justru tidak ada itu arisan dan tidak ada pembayaran,” paparnya.

Ari menambahkan, sebelum pihaknya melapor ke Polda Sulsel, terduga pelaku disebut telah dikirimi surat somasi beberapa kali namun tak pernah ditanggapi. Sehingga ia mengambil keputusan untuk melaporkannya kepada pihak kepolisian.

  • Bagikan