Poles Citra di Jagat Maya

  • Bagikan
Ilustrasi

Danny juga mengakui di sisi lain saat momentum politik memanfaatkan medsos untuk memyampaikan program visi-misinya kepada masyarakat luas. Meskipun, pada tahun sebelumnya, sebatas publikasi tanpa menjelaskan secara detail.

"Tahun-tahun sebelumnya, baik program atau visi misi kami sampaikan di akun resmi medsos saya," imbuh dia.

Adapun Nurdin Halid memandang penggunaan media sosial sangat bermanfaat untuk menyampaikan informasi yang positif ke masyarakat. Menurut dia, media sosial digunakan sebagai penyambung aspirasi yang hendak disampaikan kepada publik melalui dunia maya.

"Banyak sekali keunggulan medsos. Setiap aktivias tersampaikan ke masyarakat. Untuk hal baik dan positif tentu banyak orang yang melihat," ujar Nurdin.

Dia mengatakan, adanya proses sosialisasi, maka seseorang bisa mengetahui dan memahami sekaligus menjalankan informasi itu sesuai kebutuhannya.

"Setiap individu atau manusia perlu melakukan sosialisasi untuk mempelajari dan mengembangkan pola-pola perilaku sosial. Bisa di dunia maya maupun dunia nyata," ujar politikus Partai Golkar ini.

  • Bagikan