Pusdokkes Mabes Polri Turun Tangan Identifikasi Satu Jenazah KM Ladang Pertiwi II

  • Bagikan
Kabid Dokkes Polda Sulsel, Kombes Pol Yusuf Mawardi Beri Keterangan ke Awak Media Soal Korban KM Ladang Pertiwi II

"Sehingga bila sudah dilakukan, data primer inilah yang akan kami dapatkan. Sehingga cepat atau lambat dari hasil inilah bisa mengindentifikasi jenazah tersebut melalui data primer," tambahnya.

Korban yang sebelumnya telah terindentifikasi kata Yusuf teridentifikasi melalui data ante mortem dan post mortem. Atau berdasarkan pada penyesuaian sampel anatomi tubuh dari keluarga korban.

"Korban itu bisa terindentifikasi dari data primer bisa dari DNA dari gigi bisa juga dari sidik jari," ujarnya.

Adapun untuk jenis kelamin korban dipastikan berjenis kelamin perempuan. Ciri-ciri lainnya adalah berambut panjang sampai di bahu. Namun untuk usianya belum bisa diindentifikasi.

"Perempuan. Rambut panjang, sampai di bahu, namun untuk detailnya perlu didalami lagi karena jenazahnya masih kami simpan. Usia juga belum bisa dipastikan masih didalami," kata dia.

Dalam proses indetifikasi Tim DVI Biddokkes Polda Sulsel disebut tidak akan berhenti. Termasuk jika ada jenazah lain yang ditemukan meskipun proses pencarian telah dihentikan.

"Tim DVI pada prinsipnya tidak akan berhenti menerima jenazah, misalanya ada beberapa hari kemudian ditemukan kami siap menerima," ujarnya.

  • Bagikan