Anak TK Raodatul Atfa Alqautzar Belajar Tugas Polri di Polsek Ujung Tanah

  • Bagikan
Anak TK Raodatul Atfa Alqautzar mengunjungi Polsek Ujung Tanah Polres Pelabuhan Makassar.

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Sejumlah anak-anak TK Raodatul Atfa Alqautzar mengunjungi Polsek Ujung Tanah Polres Pelabuhan Makassar dalam rangka Kegiatan Polri Sahabat Anak.

Kasi Humas Polres Pelabuhan Makassar IPTU Hasrul mengatakan, kedatangan anak-anak TK Raodatul Atfa Alqautzar didampingi guru dan para orang tuanya diterima langsung oleh Kapolsek Kompol Andriyani Lilikay bersama dengan personel Polsek Ujung Tanah lainnya.

"Kegiatan anak-anak TK Raodatul Atfa Alqautzar dalam rangka Studi Healing di kantor Mapolsek Ujung Tanah dan mengenalkan kepada anak usia dini, kepolisian merupakan sahabat anak-anak serta sebagai pelindung, pengayom, serta pelayan masyarakat," ujar Hasrul.

Selama kegiatan kunjungan, Kapolsek Ujung Tanah, Kompol Andriyani Lilikay, memberikan pesan kepada anak-anak agar selalu berbakti kepada orang tua, bangsa, dan negara. 

Ia juga mendorong mereka untuk belajar dengan rajin demi meraih cita-cita mereka. Polisi Sahabat Anak adalah salah satu program yang bertujuan mendekatkan polisi dengan masyarakat, khususnya generasi muda. Melalui kegiatan ini, diharapkan kesadaran hukum dapat tumbuh sejak dini.

"Polisi Sahabat Anak merupakan salah satu program polisi untuk mendekatkan diri kepada masyarakat, khususnya anak-anak. kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran hukum sejak dini," jelas Hasrul. 

Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan anak-anak dapat memiliki pemahaman yang lebih baik tentang peran Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Program Polri Sahabat Anak juga menjadi upaya untuk membentuk generasi yang sadar akan hukum sejak usia dini. (Isak/A)

  • Bagikan