PAN Sulsel Manfaatkan Potensi “Ekor Jas” dari Prabowo-Gibran di Pemilu 2024

  • Bagikan
Irfan AB

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Peran efek ekor jas dan dampaknya terhadap penguatan partai politik dalam Pemilu 2024 diharapkan menjadi kekuatan tambahan bagi partai politik untuk memperoleh kursi tambahan di parlemen.

Wakil Ketua DPW PAN Sulsel, Andi Muhammad Irfan AB, berharap agar partainya memperoleh efek ekor jas dari calon presiden (capres) dan cawapres yang didukung dalam Pilpres yang akan digelar pada 14 Februari mendatang.

"Kami berharap mendapatkan efek ekor jas dari Prabowo-Gibran. Bagaimanapun, PAN juga berperan penting dalam koalisi untuk memenangkan pasangan calon 02," ujar Irfan di DPRD Sulsel, Jumat (26/1/2024).

PAN Sulsel menargetkan meraih 14 kursi di DPRD Provinsi dalam upaya merebut kursi pimpinan di periode 2024-2029.

"Untuk Pemilu 2024, kami menargetkan 14 kursi di DPRD Sulsel. Kehadiran sosok Gibran di sini dianggap sebagai kekuatan tambahan," jelas politisi asal Maros tersebut.

Sebagai Wakil Ketua Komisi E bidang Kesra di DPRD Sulsel, Irfan juga meminta seluruh calon legislatif PAN untuk bekerja maksimal di daerah pemilihan masing-masing dengan memanfaatkan berbagai strategi, tetapi tetap dalam batas ketentuan hukum.

Dalam konteks tersebut, Irfan mengungkapkan bahwa dari sebelas Daerah Pemilihan (Dapil) di Sulsel, beberapa Dapil dianggap berpotensi untuk menghasilkan perolehan kursi yang signifikan, seperti Dapil Sulsel VI.

"Dalam dapil ini, kami sebagai caleg bersaing untuk merebut 9 kursi yang meliputi 4 kabupaten/kota, yaitu Maros, Pangkep, Barru, dan Parepare," tuturnya.

Selanjutnya, Dapil Sulawesi Selatan 11 juga menjadi fokus dengan 11 kursi yang diperebutkan, melibatkan 4 kabupaten/kota di Luwu Raya, seperti Luwu, Luwu Utara, Luwu Timur, dan Kota Palopo.

"Kami optimis dapat meraih dua kursi di Kabupaten Maros, begitu pula di Luwu Raya," tambahnya. (Yadi/B)

  • Bagikan