Menang Pemilu 2024, ARW Sebut Saksi Jadi Ujung Tombak PDIP

  • Bagikan
Ketua PDIP Sulsel Andi Ridwan Wittiri Beri Sambutan Acara Pendidikan Politik, Kamis (22/12). (A/Fahrul)

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Sulsel,Ridwan Andi Wittiri menyebutkan jika saksi ujung tombak kemenangan pada Pemilu 2024 mendatang.

Dengan Pendidikan Kader Madya, Pelatihan Dai dan Saksi Daerah salah satu bentuk untuk melahirkan saksi yang berkualitas dan memahami tugas pokok dan fungsinya untuk mengawal dan mengamankan suara partai

"Saksi adalah ujung tombak dan benteng pertahanan partai," kata Andi Ridwan Wittiri, Kamis (22/12).

Anggota DPR RI ini menyebutkan mengenai pendidikan Da’i, dipersiapkan untuk turun ke tengah masyarakat dalam rangka memberikan pemahaman tentang islam.

"Bahwa Islam dan kebangsaan adalah satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan," singkatnya. (Fahrul/Raksul/B).

  • Bagikan